Aksi pelecehan di halte bis kembali terjadi. Seorang penumpang wanita mengalami pelecehan di mana seorang pria merekam bagian pantatnya.
Pria lancang itu berada di belakang wanita tersebut. Kamera ponsel pria berbaju merah itu diarahkan ke depan persis ke bokong.
Peristiwa itu lantas viral di media sosial Instagram. Salah satu akun yang mengunggah adalah @fakta.jakarta. Pria cabul itu memakai kacamata lengkap dengan masker.
Ia awalnya berpura-pura memainkan gawai saat korban beranjak ke belakangnya. Lalu tak berselang lama, ia sengaja memindahkan tas ransel ke depannya.
Baca Juga:3 Alasan Timnas Indonesia Bisa Menang Besar atas Kamboja di Piala AFF 2022
Tujuannya, supaya aksinya tak terendus orang lain. Dari keterangan di akun, aksi pelecehan itu terjadi di Halte S Parman Podomoro City, Jakarta Barat.
"Hati-hati untuk para kaum wanita jika berada di halte bus. Ada saja aksi pria bejat seperti dalam video ini," kata akun itu seperti dikutip Jumat (23/12/2022).
Warganet yang melihat unggahan itu lantas ramai memberikan komentar bernada satir. Mereka mengecam pria tersebut.
"Kenapa yang ngerkap aksi itu gak lapor security atau korbanya," tanya akun @ad******.
"Kacau ni orang," tulis akun @ga******.
Baca Juga:Hari Disabilitas Internasional, Bupati Klaten dan Camat Polanharjo Terima Anugerah Prakarsa Inklusi
"Otaknya udah ngeres itu mah wkwk," timpal akun @_s******.
"Kok gak di teriakin siii," tanya akun @_w******.
"Ampe gua yg liat gua banting hp nya sih kaga perlu ngerekam doang," geram akun @ja*****.