Pedangdut Ayu Ting Ting hingga saat ini masih betah menjanda.
Keinginan Ayu Ting Ting untuk menikah lagi dan punya suami sampai saat ini belum terwujud setelah gagal nikah dengan Adit Jayusman.
Namun demikian baru-baru ini, Billy Syahputra mengungkapkan niatnya untuk menikahi Ayu Ting Ting.
Billy Syahputra bahkan menyebut Ayu Ting Ting sebagai calon istrinya.
Baca Juga:Foto Bersama Cipung, Erina Gudono Dan Kaesang Disebut Akan Punya Bayi
Hal ini menurut Billy Syahputra bisa terjadi bila ada sebuah keadaan semisal Ayu Ting Ting tak kunjung dapat jodoh.
"Calon istri, ya kalau misal sudah mentok-mentok banget lah. Kalau misal Bu Ayu sudah stres nih gue nggak dapet laki," celetuk Billy Syahputra.
Akan tetapi hal itu langsung dibalas Ayu Ting Ting dengan menunjukkan skincare dan makeupnya.
Ia pun menantang Billy Syahputra apakah sanggung membiayai gaya hidup dan make up mewahnya.
"Sanggup nggak. Ini alat-alat makeup gue semua," timpal Ayu Ting Ting.
Baca Juga:Hotman Paris Cari Cewek yang Clubbing Pakai Rok Batik di Bali
Billy Syahputra pun tegas menjawab sanggup dan dirinya akan bertanggung jawab sebagai laki-laki.
"Yang penting kan kewajiban per bulan, bukan sanggup nggak sanggupnya. Yang penting gue bisa ngasih per bulan," katanya yang langsung disuruh menyebut nominal.
"Demi Allah 50 juta gue sanggup," tegas adik almarhum Olga Syahputra sambil melotot.
Akan tetapi Ayu Ting Ting dan karyawannya malah tertawa.
"Yah. Kak Ros kasih tahu kita sarapan aja berapa Kak Ros?" ucap Ayu Ting Ting.
Asisten Ayu Ting Ting kemudian menyebutkan kalau hanya untuk satu kali sarapan, mereka bisa habis sampai Rp 25 juta.
Konten Ayu Ting Ting dan Billy Syahputra dinilai saling sombong dan banyak netizen yang setuju kalau keduanya berjodoh.
"Ya Allah semoga bang Billy dan teteh ayu ting-ting segera berjodoh nantinya," komentar netizen.
"Secepatnya Bang Billy Dan Bu Ayu Segera Menikah Amin Ya Rabbal Alamin," doa netizen lain.
"Suka banget liat mereka berdua, semoga deh jodoh beneran," harap netizen lainnya.