Perceraian dengan sang suami, Virgoun hingga adanya orang ketiga membuat Inara Rusli takut untuk melanjutkan hidup lagi.
Inara mengatakan jika dirinya menganggap semua kehidupannya sudah berakhir, lantaran cobaan bertubi-tubi datang padanya.
Namun siapa sangka, hidup yang ia fikir sudah berakhir itu justru membuka lebar matanya.
“Jadi dugaan aku selama ini itu ternyata salah,” aku Inara.
Baca Juga:Yakin Tak Akan Berlabuh Ke PKS, PPP Tunggu Takdir Sandiaga Gabung
“Aku pikir dengan aku mengalami semua kejadian akhir-akhir ini itu kayak hidupku bakal berakhir, ternyata enggak ya,” sambungnya.
Melalui cobaan berat yang Tuhan berikan padanya itu, mendadak diganti dengan keberkahan yang tiada hentinya.
“Mashaallah ternyata begitu banyak berkah yang dateng,” akunya.
Usai keputusannya melepas cadar, Inara Rusli kini kembali membanting tulang untuk menghidupi anak-anaknya.
Meski sudah tidak bisa berleha-leha di rumah, ia mengaku bahagia sekali.
Baca Juga:Kepala Staf Presiden Ungkap Biang Kerok Masyarakat Malas Beli Motor Listrik
“Mashaallah ternyata balik lagi kerja itu excited banget sih, memang capek, tapi kerja itu seasik itu gitu, bahagia banget,” ungkapnya.
Sebelumnya, Inara sempat menangis setelah memutuskan melepas cadarnya. Cadar itu dibuka Inara Rusli disela menghadiri jumpa pers di Nara Senopati, Jalan Senopati Raya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (18/5/2023) malam.
"Bismillah saya buka karena Allah. Saya pakai karena Allah, saya buka karena Allah untuk menghidupi anak-anak saya," ucap Inara.
Menurutnya, keputusan membuka cadar sebagai langkah darurat. Ia ingin kembali bekerja mencari nafkah untuk anak-anaknya.