Borgol Model Baru Mario Dandy Viral, Anggota DPR RI Rieke Diah Pitaloka Ikut Geram

Mario Dandy ketahuan mengenakan borgol model baru yang bisa dicopot pasang

Cipung
Sabtu, 27 Mei 2023 | 15:05 WIB
Borgol Model Baru Mario Dandy Viral, Anggota DPR RI Rieke Diah Pitaloka Ikut Geram
Mario Dandy ketahuan mengenakan borgol model baru yang bisa dicopot pasang

Mario Dandy ketahuan mengenakan borgol model baru yang bisa dicopot pasang. Awalnya ia terlihat tengah asyik duduk di sofa.

Ketika sadar ada kamera, ia memasukkan tanggannya ke borgol yang sebelumnya ia pegang.

Hal ini sampai membuat artis yang juga anggota dewan Rieke Diah Pitaloka geram.

Melalui akun Instagram-nya, Jumat (26/5/2023) pemeran Oneng di sitkom Bajaj Bajuri ini menyindir borgol yang dipakai Dandy dengan nama "borgol model baru".

Baca Juga:Cuaca Panas Berpotensi Picu Kebakaran Hutan dan Lahan di Tapsel, Bupati Wanti-wanti: Semuanya Waspada!

"Biar tidak terulang. Ada yang menemukan kejanggalan di sini? Perhatikan: Borgol Model Baru, pakai lepas knock down, memudahkan bagi narapidana," tulis Rieke Diah Pitaloka di bagian caption.

Unggahan Rieke Diah Pitaloka pun mendapat ramai tanggapan dari netizen. Sejumlah netizen ikut heran, kok bisa-bisanya borgol bisa buka pasang.

"Kok kayak latihan dulu ya sebelum pakai kemeja orange. 'Nih ntar kamu masukin gini keluarinnya gini. Tereus nanti ditahya tanya kamu jawab menyesal, minta maaf'. Hmmm ada yang aneh enggak sih," kata netizen.

"Gelang mainan atau mainan gelang?" komentar yang lain.

"Haduuuh! Ini dia diwawancara saat ada di mana? Hayoo usut tuntas siapa yang melindungi dia," kata netizen lain.

Baca Juga:Jadi Relawan Anies Baswedan, Dokter Zam Zanariah Dijatuhi Sanksi Penundaan Kenaikan Gaji

Video terbaru Mario Dandy disebut menampilkan kejanggalan yang membuat Rieke Diah Pitaloka merasa geram.

Cuplikan tersebut dikabarkan berasal dari momen pemindahan Mario Dandy dari tahanan Polda Metro Jaya ke Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan, Jumat (26/5/2023).

REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Politainment

Terkini

Tampilkan lebih banyak